Gawat! Tarikan Lochoshvili Bisa Bikin Cristiano Ronaldo Absen jika Portugal di Semifinal Euro 2024 | OneFootball

Gawat! Tarikan Lochoshvili Bisa Bikin Cristiano Ronaldo Absen jika Portugal di Semifinal Euro 2024 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·4 July 2024

Gawat! Tarikan Lochoshvili Bisa Bikin Cristiano Ronaldo Absen jika Portugal di Semifinal Euro 2024

Article image:Gawat! Tarikan Lochoshvili Bisa Bikin Cristiano Ronaldo Absen jika Portugal di Semifinal Euro 2024

Bola.net - Cristiano Ronaldo harus berhati-hati jika dimainkan Timnas Portugal pada babak 8 Besar Euro 2024. Sebab, insiden tarikan baju oleh Luka Lochoshvili di fase grup bisa membuat Ronaldo absen di semifinal.

Portugal lolos ke babak 8 Besar Euro 2024 setelah menang atas Slovenia pada babak sebelumnya. Portugal harus berjuang ekstra keras sebelum menang lewat babak adu penalti laga pada babak 16 Besar itu.


OneFootball Videos


Pada babak 8 Besar, Portugal mendapat lawan yang sangat berat. Pasukan Roberto Martinez akan berjumpa Prancis. Secara materi pemain, Prancis lebih kuat dari lawan-lawan yang sudah dihadapi Portugal.

Ronaldo mungkin akan dimainkan sejak menit awal pada duel lawan Prancis, Sabtu 6 Juli 2024. Namun, Ronaldo harus hati-hati jika tidak ingin absen andai Portugal lolos ke babak semifinal.

Potensi Ronaldo Absen di Semifinal

Pada matchday ketiga Grup F, Portugal kalah dengan skor 0-2 dari Georgia. Roberto Martinez memainkan Ronaldo sejak menit awal. Ronaldo gagal bikin gol dan menyelamatkan Portugal.

Pada menit ke-28, Ronaldo mendapat kartu kuning dari wasit Sandro Scharer asal Swiss. Ronaldo dapat kartu kuning karena protes atas tarikan baju yang dilakukan oleh Lochoshvili.

Insiden tarikan baju Lochoshvili itu bisa berdampak panjang. Sebab, sesuai regulasi, kartu kuning tidak akan diputihkan sebelum semifinal. Jadi, ada potensi akumulasi kartu yang mengancam Ronaldo.

Jika Portugal menang lawan Prancis dan Ronaldo mendapat kartu kuning, Ronaldo akan absen di semifinal. Sesuai regulasi, pemain yang menerima dua kartu kuning kena sanksi absen satu laga.

View publisher imprint