Etos Kerja Ciro Alves | OneFootball

Etos Kerja Ciro Alves | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·4 May 2024

Etos Kerja Ciro Alves

Article image:Etos Kerja Ciro Alves

Bola.net - Sukses Persib Bandung mengamankan satu tempat di babak Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 tak lepas dari kerja keras Ciro Alves. Sebab, penyerang asal Brasil itu tampil sangat konsisten untuk Maung Bandung.

Musim ini, usia Ciro Alves masuk 35 tahun. Dia bukan lagi pemain muda. Namun, di atas lapangan, etos kerja yang ditunjukkan Ciro Alves membuat usia tersebut seolah tak ada artinya.


OneFootball Videos


Ciro Alves bermain sangat konsisten dan jadi salah satu pemain dengan jumlah laga terbanyak. Ciro Alves memainkan 31 laga pada reguler series, hanya kalah satu laga dari Ezra Walian.

Bukan hanya sekadar bermain, Ciro Alves juga punya kontribusi besar untuk Persib. Eks pemain Jeju United itu mencetak 14 gol dan sembilan assist. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

View publisher imprint