Dipermalukan Bahrain Saat Main Kandang, Kapten Australia Ingin Cari Pelampiasan Ketika Hadapi Timnas Indonesia di Jakarta | OneFootball

Dipermalukan Bahrain Saat Main Kandang, Kapten Australia Ingin Cari Pelampiasan Ketika Hadapi Timnas Indonesia di Jakarta | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·6 September 2024

Dipermalukan Bahrain Saat Main Kandang, Kapten Australia Ingin Cari Pelampiasan Ketika Hadapi Timnas Indonesia di Jakarta

Article image:Dipermalukan Bahrain Saat Main Kandang, Kapten Australia Ingin Cari Pelampiasan Ketika Hadapi Timnas Indonesia di Jakarta

Bola.com, Jakarta - Kejutan dialami Timnas Australia. Socceroos kalah 0-1 dari Bahrain di kandang sendiri dalam laga pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (5/9/2024).

Timnas Australia yang mendominasi laga harus kalah dari Timnas Bahrain. Gol kemenangan tim tamu pun baru tercipta di menit ke-89 setelah Harry Souttar membelokkan bola ke gawang sendiri.


OneFootball Videos


Kapten Timnas Australia, Jackson Irvine kecewa berat dengan kekalahan itu. Apalagi kekalahan itu terjadi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Jackson Irvine pun meminta para pemain Timnas Australia untuk segera sadar bahwa mereka sedang berlaga di kualifikasi yang sangat genting.

"Saya pikir kekalahan dari Bahrain adalah kekalahan besar. Kami perlu sadar ini adalah laga besar, dan betapa pentingnya laga-laga di fase ini," kata Irvine dikutip dari ESPN.

View publisher imprint