sportstars.id
·6 July 2023
Deretan 4 Pemilik Klub Terkaya di BRI Liga 1 Indonesia: No 1 Dimiliki Selebritis Tanah Air

In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·6 July 2023
JAKARTA - Deretan pemilik klub terkaya di BRI Liga 1 Indonesia sangat menarik untuk diketahui karena mereka menjadi tokoh penting yang membuat kompetisi nasional ini semarak.
Diketahui sepak bola menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan di abad 21 ini. Liga Inggris merupakan satu dari sederet liga di dunia yang dimiliki oleh konglomerat asal Timur Tengah, Amerika Serikat hingga China.
Dengan dimiliki oleh konglomerat yang memiliki nominal uang yang tidak berseri, membuat tim itu dapat mendatangkan para pemain bintang yang tentu saja bernilai sangat mahal.
Lalu bagaimana dengan di Liga 1 Indonesia? Konglomerat Tanah Air mana saja yang masuk ke dalam deretan 4 pemilik klub terkaya di BRI Liga 1 Indonesia?
Berikut Sportstars.id akan berikan ulasannya;
Deretan 5 pemilik klub terkaya di BRI Liga 1 Indonesia kita awali dari Persib Bandung. Klub berjuluk Maung Bandung itu kini dimiliki oleh Glenn Sugita. Nama pria kelahiran Bandung itu menjadi sosok penting dibalik revolusi Persib Bandung menjadi klub profesional dan mandiri.
Glenn tidak sendirian, ia dibantu oleh beberapa rekan bisnisnya untuk mengurusi klub kebanggaan Masyarakat Bandung itu. Sebut saja Erick Thohir, Patrick Waluyo, Kiki Barki hingga Pieter Tanuri.
Setelah ditelusuri, Glenn saat ini menjabat sebagai Co-founder Northstar Group, salah satu perusahaan terbesar di Asia Tenggara yang bergerak di bidang pengelolaan dana.
Persis Solo menjadi salah satu klub Liga 1 yang cukup diperhitungkan beberapa musim terakhir. Laskar Sambernyawa sukses promosi ke Liga 1 usai menjadi juara Liga 2 musim 2021-2022.
Kesuksesan itu tak lepas dari peran para pengurus klub diantaranya Menteri BUMN, Erick Thohir, pengusaha Kevin Nugroho dan Wali Kota Solo, Kaesang Pangarep. Berkat mereka Persis Solo mampu mendatangkan para pemain bintang macam Ramadhan Sananta dan Alexis Messidoro.
Persija Jakarta kini di bawah naungan PT. Persija Jaya Jakarta yang dimiliki oleh Nirwan Bakrie. Diketahui jika pria berusia 71 tahun itu merupakan salah satu pejabat di perusahaan multisektor Bakrie.
Tidak seperti pemilik klub pada umumnya, Nirwan dikenal sebagai pemilik klub yang tidak secara langsung terjun mengurusi internal klub. Anak ketiga dari Achmad Bakrie itu menunjuk orang-orang kepercayaannya untuk mengelola klub dan hal serupa pernah ia lakukan di klub miliknya yakni Brisbane Roar dan Pelita Jaya.
RANS Nusantara FC menjadi klub Liga 1 yang cukup menarik perhatian akhir-akhir ini. Klub berjuluk Magenta Force itu berhasil mendaratkan gelandang asing terbaik yang merumput di Liga 1 yakni Makan Konate.
Bahkan klub naungan RANS Entertainment itu sempat diisukan akan menggaet eks pemain Arsenal dan Timnas Jerman, Mesut Ozil. Dibalik kesuksesan yang diraih RANS Nusantara FC di beberapa musim terakhir itu tak lepas dari campur tangan sang pemilik sekaligus selebritis Tanah Air yakni Raffi Ahmad.
Suami Nagita Slavina itu pada mulanya membentuk klub sepak bola bernama Selebritis FC. Beberapa tahun kemudian, Raffi berhasil mengakuisisi klub Liga 2, Cilegon United dan klub itu berganti nama menjadi RANS Nusantara FC.
Demikian ulasan mengenai deretan 4 pemilik klub terkaya di BRI Liga 1 Indonesia. Semoga informasi ini bermanfaat bagi para pembaca setia Sportstars.id dimanapun berada.