Bola.net
·21 August 2024
Daftar 7 Korban Lemparan ke Dalam Pratama Arhan: Dari Vietnam sampai Jepang, Berikutnya Arab Saudi?

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·21 August 2024
Bola.net - Sejak debutnya di Timnas Indonesia, Pratama Arhan dikenal memiliki kemampuan melakukan lemparan ke dalam mematikan. Sedret lawan pun sudah menjadi korban keganasan throw-in Arhan.
Lemparan ke dalam Pratama Arhan memang spesial dan tak banyak pemain yang memiliki skill ini. Mantan pemain Stoke City, Rory Delap, dicap sebagai Godfather-nya, dan bisa dibilang berkat mereka, skema throw-in ini jadi sangat mematikan jika benar-benar dimanfaatkan secara maksimal.
Lemparan ke dalam Arhan pun sudah mendunia. Senjata mematikan Arhan ini pernah memakan korban di pentas Piala Asia dan sempat merepotkan kiper Timnas Argentina, Emiliano Martinez.
Siapa aja yang pernah merasakan dahsyatnya skill unik ini? Akankah Arab Saudi dan Australia menjadi korban berikutnya?
1 dari 3 halaman
Selebrasi Pratama Arhan di laga Indonesia U23 vs Korea Selatan U23 pada perempat final Piala Asia U-23 2024. (c) dok.AFC
Timnas Yordania U-23 di Piala Asia U-23 2024 merasakan betul bagaimana paniknya mereka ketika bola lemparan dari Pratama Arhan datang. Komang Teguh pun nyaman menanduk masuk bola itu.
Rupanya, Timnas Yordania U-23 bukanlah korban pertama dari keganasan lemparan ke dalam Pratama Arhan. Tim dari Timur Tengah itu bahkan sudah menjadi korban ketujuh dari Arhan.
Live
Live
Live
Live
Live