sportstars.id
·3 July 2023
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·3 July 2023
JAKARTA - Daftar 20 tim peserta La Liga Spanyol 2023/2024 sudah pasti menjadi informasi menarik saat ini khususnya bagi para penggemar sepak bola di berbagai belahan dunia.
Pada musim depan, terdapat tiga tim yang harus menelan pil pahit yaitu Real Valladolid, Espanyol, dan Elche akibat ketiganya tidak dapat menyelamatkan diri dari zona degradasi.
Pada sisi lain juga ada tiga tim yang berbahagia karena mendapatkan tiket promosi ke La Liga. Alaves jadi tim terakhir yang memastikan diri lolos ke divisi teratas Liga Spanyol.
Sangat sulit bagi Alaves untuk berjuang mendapatkan tiket promosi. Alaves yang finis posisi empat klasemen akhir La Liga 2 2022/2023 harus menjalani laga knockout dengan tiga tim lain.
Laga pertama, Alaves mengalahkan Eibar dengan agregat 3-1 dan melaju ke babak final. Di partai final yang berlangsung dua leg, Alaves berhasil menang atas Levante dengan agregat tipis 1-0.
Alhasil, Deportivo Alaves resmi naik ke La Liga. Dua tim lain yang lebih dulu mengamankan tiket promosi adalah Granada dan Las Palmas. Keduanya mendapat tiket promosi otomatis.
Granada sukses memimpin klasemen akhir dengan torehan 75 poin dari 42 laga. Sedangkan Las Palmas mencatatkan 72 poin dengan jumlah pertandingan yang sama.
Berikut informasi mengenai daftar 20 tim peserta La Liga 2023/2024 yang telah Sportstars.id rangkum dari berbagai sumber;
Barcelona Real Madrid Atletico Madrid Real Sociedad Villarreal Real Betis Osasuna Atlhetic Bilbao Mallorca Girona Rayo Vallecano Sevilla Celta Vigo Cadiz Getafe Valencia Almeria Granada Las Palmas Alaves
Demikian informasi mengenai daftar 20 tim peserta La Liga Spanyol 2023/2024, semoga dapat menambah wawasan bagi pembaca setia Sportstars.id .