CEK FAKTA: Cristiano Ronaldo Dukung Indonesia Tolak Israel di Piala Dunia U-20 2023, Benarkah? | OneFootball

CEK FAKTA: Cristiano Ronaldo Dukung Indonesia Tolak Israel di Piala Dunia U-20 2023, Benarkah? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Suara.com

Suara.com

·4 April 2023

CEK FAKTA: Cristiano Ronaldo Dukung Indonesia Tolak Israel di Piala Dunia U-20 2023, Benarkah?

Article image:CEK FAKTA: Cristiano Ronaldo Dukung Indonesia Tolak Israel di Piala Dunia U-20 2023, Benarkah?

Suara.com - Narasi bahwa Cristiano Ronaldo memberi dukungan kepada Indonesia pasca gagal menggelar Piala Dunia U-20 2023 ramai di media sosial setelah dibagikan akun TikTok HBS Team. Benarkah informasi tersebut?

Akun TikTok HBS Team menyebut bahwa Cristiano Ronaldo membuat pernyataan yang mendukung Indonesia untuk menolak Israel tampil di Piala Dunia U-20 2023


OneFootball Videos


“RESPECT BERKELAS!! Pernyataan Ronaldo Usai Indonesia Tolak Israel tapi Malah Dibatalkan FIFA Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20,” tulis akun TikTok HBS TEAM.

Dari konten tersebut, HBS TEAM menyebut bahwa seolah-olah megabintang Timnas Portugal itu memberikan komentarnya seusai Indonesia dicoret FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Article image:CEK FAKTA: Cristiano Ronaldo Dukung Indonesia Tolak Israel di Piala Dunia U-20 2023, Benarkah?

Logo Piala Dunia U-20 2023. (Foto: FIFA)

“RESPECT. Cristiano Ronaldo ngomong gini usia Indonesia dicoret jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2023,”

“Saya sependapat dengan Indonesia, tapi kenapa FIFA putuskan begini!?” tulis akun TikTok HBS Team seolah-olah mengutip pernyataan Cristiano Ronaldo.

Sebetulnya, sampai saat ini tidak ditemukan satu pun pernyataan yang disampaikan oleh Cristiano Ronaldo berkaitan dengan batalnya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Pemain yang kini merumput di Saudi Pro League bersama Al-Nassr itu tidak pernah memberikan statement apa pun soal keputusan FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Tak hanya itu saja, CR7 juga tak pernah memberikan dukungan apa pun soal keputusan Indonesia menolak keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20 2023.

View publisher imprint