Bola.com
·4 March 2025
Banjir Melanda Bekasi dan Sekitaran Stadion Patriot Candrabhaga, Bagaimana Nasib Persija Vs PSIS?

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·4 March 2025
Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta dijadwalkan menjamu PSIS Semarang dalam lanjutan BRI Liga 1 2024/2025. Laga itu rencananya akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (4/2/2025) mulai pukul 20.30 WIB.
Namun, nasib pertandingan antara Persija Jakarta Vs PSIS Semarang itu dipertanyakan. Sebab saat ini wilayah Jabodetabek terutama Bekasi tengah dilanda banjir.
Bahkan area di sekitaran Stadion Patriot Candrabhaga yang menjadi arena pertandingan Persija Jakarta melawan PSIS Semarang pun terlihat terendah banjir.
Media Officer Persija Jakarta, Kukuh Wahyudi menjelaskan status pertandingan timnya melawan PSIS Semarang masih sesuai jadwal. Namun, situasi terkini mengenai banjir akan terus dipantau.
"Sampai siang ini masih sesuai jadwal Bang. Ini masih terus mantau kondisi stadion dan sekitarnya," jelas Kukuh.