Alternatif De Ligt, Manchester United Kejar Bek Benfica Ini | OneFootball

Alternatif De Ligt, Manchester United Kejar Bek Benfica Ini | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

¡3 August 2024

Alternatif De Ligt, Manchester United Kejar Bek Benfica Ini

Article image:Alternatif De Ligt, Manchester United Kejar Bek Benfica Ini

Bola.net - Bursa bek tengah baru Manchester United semakin ramai. Terbaru, Setan Merah dilaporkan akan mencoba memboyong Antonio Silva di musim panas ini.

Manchester United baru-baru ini mendapatkan masalah serius. Bek anyar mereka, Leny Yoro harus menepi sekitar tiga bulan untuk menyembuhkan cedera metatarsalnya.


OneFootball Videos


Mengingat stok bek tengah MU lagi terbatas, Setan Merah mulai mencari bek tengah baru. Saat ini, nama bek Bayern Munchen, Matthijs De Ligt jadi target utama Erik Ten Hag.

Dilansir O Jogo, MU juga punya rencana lain. Mereka dikabarkan akan mencoba merekrut Antonio Silva dari Benfica.

Bek Muda Berbakat

Article image:Alternatif De Ligt, Manchester United Kejar Bek Benfica Ini

Bek Benfica Antonio Silva. (c) AP Photo/Armando Franca

Menurut laporan tersebut, Manchester United sebenarnya sudah satu tahun terakhir ini memantau Silva di Benfica.

Bek berusia 20 tahun itu merupakan starter reguler di jantung pertahanan As Aguias. Berkat performa apiknya, Silva juga dipanggil ke skuad Portugal untuk Euro 2024 kemarin.

Tim pemandu bakat MU meyakini Silva bakal berkembang jadi bek top dunia di masa depan. Itulah mengapa MU kini ambil ancang-ancang untuk merekrutnya.

View publisher imprint