Alberto Rodriguez dan Ferdiansyah Ribut sampai Dicekik Bojan Hodak Terpaksa Hentikan Sesi Latihan | OneFootball

Alberto Rodriguez dan Ferdiansyah Ribut sampai Dicekik Bojan Hodak Terpaksa Hentikan Sesi Latihan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·15 February 2024

Alberto Rodriguez dan Ferdiansyah Ribut sampai Dicekik Bojan Hodak Terpaksa Hentikan Sesi Latihan

Article image:Alberto Rodriguez dan Ferdiansyah Ribut sampai Dicekik Bojan Hodak Terpaksa Hentikan Sesi Latihan

Bolatimes.com - Keributan antar-pemain Persib kembali terjadi di sesi latihan yang digelar di Sidolig. Tidak ada yang tahu percis kenapa keributan terjadi.

Keriburan secara cepat terlihat antara dua pemain Persib Bandung, Alberto Rodriguez dan Ferdiansyah.


OneFootball Videos


Mereka langsung bersentuhan fisik di sesi latihan yang dilangsungkan di Stadion Sidolig, Bandung, pada Selasa (13/2/2024).

Terlihat jelas keributan sampai adu fisik yang keras saat latihan yang langsung dipimpin pelatih kepala Bojan Hodak.

Saking sengitnya, Alberto Rodriguez sempat mencengkik Ferdiansyah. Untunya, sejumlah pemain yang dekat dengan keduanya langsung memisahkan.

Keributan kedua pemain ini langsung bisa direda dan dipisahkan rekan-rekan setimnya melerainya.

Namun, sesi latihan langsung dihentikan lebih cepat dampak dari keributan di lapangan.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak yang ada di sana menduga jika keributan dampak dari latihan yang keras.

Bojan Hodak mengatakan, pemainnya lebih ditekankan dalam sesi latihan, terutama pada penyelesaian akhir.

“Sesi akhir itu kami latihan dengan ruang yang sempit dan lebih ketat,” kata Bojan Hodak usai memimpin sesi latihan di Si Dolig.

Bojan mengatakan satu di antara alasan sesi latihan lebih cepat disudahi lantaran adanya keributan pemain.

“Pemain terlihat semangat saat latihan. Tadi seperti ada tekel yang berbahaya. Tapi, itu juga artinya bagus karena pemain bertarung untuk mendapatkan kesempatan menjadi starter,” tegas juru taktik asal Kroasia ini. (*)

View publisher imprint