4 Striker Muda di BRI Liga 1 yang Layak Masuk Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024 | OneFootball

4 Striker Muda di BRI Liga 1 yang Layak Masuk Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·10 November 2024

4 Striker Muda di BRI Liga 1 yang Layak Masuk Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024

Article image:4 Striker Muda di BRI Liga 1 yang Layak Masuk Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, layak memanggil beberapa penyerang yang masuk kategori U-22 dan saat ini yang saat ini sedang beredar di BRI Liga 1 2024/2025 untuk menghadapi Piala AFF 2024.

Shin Tae-yong memang telah memberikan isyarat jika Timnas Indonesia akan turun dengan pemain-pemain U-22 di ajang Piala AFF 2024. Meski dengan kekuatan itu, pelatih asal Korea Selatan itu merasa yakin bisa mencapai partai final.


OneFootball Videos


"Memang, kami akan datang dengan pemain U-22. Jadi, pastinya bisa kurang secara kemampuan ketimbang negara lain. Tetapi, saya akan berusaha semaksimal mungkin dan saya berharap kami bisa bermain hingga final Piala AFF 2024," ujar Shin Tae-yong.

Setidaknya, ada beberapa penyerang muda yang bisa menjadi andalan mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu. Nama-nama pemain yang masuk kategori usia di bawah usia 22 tahun ini tampil cukup baik di BRI Liga 1 musim ini.

Kesempatan bermain bersama Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF 2024 bisa menambah jam terbang para pemain muda ini untuk menapaki jenjang yang lebih tinggi di masa mendatang. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya.

View publisher imprint