Rincian Gaji Jack Grealish; Kian Bersinar Bersama Manchester City | OneFootball

Rincian Gaji Jack Grealish; Kian Bersinar Bersama Manchester City | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·7. Juni 2023

Rincian Gaji Jack Grealish; Kian Bersinar Bersama Manchester City

Artikelbild:Rincian Gaji Jack Grealish; Kian Bersinar Bersama Manchester City

JAKARTA - Rincian gaji Jack Grealish sudah tentu menjadi informasi menarik untuk diulas. Sosoknya dikenal sebagai pemain sayap kiri andalan asal Inggris milik Manchester City.

Manchester City saat ini menjadi klub sepak bola paling mendominasi di panggung Liga Inggris beberapa musim terakhir. Hal ini tidak luput dari peran Jack Grealish yang didatangkan dari Aston Villa pada 2021.


OneFootball Videos


Saat ini Jack Grealish menjadi pemain ke-10 Manchester City dengan nilai pasar tertinggi yang mencapai 70 juta Euro atau setara dengan Rp1,1 triliun. Dengan kesuksesan yang diraih Manchester City, berapa rincian gaji Jack Grealish?

Dilansir dari berbagai sumber, berikut Sportstars.id akan mengulas rincian gaji Jack Grealish;

Artikelbild:Rincian Gaji Jack Grealish; Kian Bersinar Bersama Manchester City

Rincian Gaji Jack Grealish

Gelandang sepak bola kelahiran Birmingham 10 September 1995 dikontrak Manchester City pada tahun 2021 dari klub sebelumnya, Aston Villa. Hal ini lantaran gaya bermain Jack yang cukup menarik perhatian Pep Guardiola kala itu.

Di tengah krisis ekonomi dunia akibat pandemi Covid 19 yang menyerang segala aspek kehidupan, Manchester City membuat kesepakatan yang fantastis kala memboyong Jack Grealish.

Grealish menjadi pesepak bola termahal dalam sejarah sepak bola Inggris ketika dia bergabung dengan City dari Aston Villa dengan biaya transfer senilai 100 juta pound atau setara dengan Rp1,8 triliun.

Saat ini Jack Grealish menjadi pemain yang kerap menyumbangkan gol untuk Manchester City di beberapa pertandingan. Gaji yang diterima Jack Grealish pun cukup fantastis untuk seorang pesepak bola muda.

Jack Grealish menerima gaji sebesar USD18 juta per tahun (Rp267 miliar), USD1,5 juta per bulan (Rp22 miliar), USD375 ribu per minggu (Rp5,5 miliar), USD53 ribu per hari (Rp788 juta) dan USD2 ribu per jam (Rp29 juta).

Sebagai pesepak bola populer, Jack Grealish juga mendapat banyak penghasilan dari luar lapangan. Sosoknya kerap menerima tawaran kerja sama dengan beberapa brand ternama mulai dari perlengkapan olahraga hingga brand fashion.

Beberapa pihak mengatakan jika Jack Grealish mampu menghasilkan lebih dari 1 pound juta dalam seminggu dari kinerjanya di luar lapangan. Di usianya yang saat ini menginjak 27 tahun, Jack Grealish termasuk ke dalam pesepak bola sukses masa kini.

Cita - citanya untuk menjadi pesepak bola dengan kekayaan lebih dari 100 juta pound sebelum usianya 30 tahun akan segera terwujud jika melihat kesuksesan karirnya saat ini bersama Manchester United.

Demikian informasi mengenai rincian gaji Jack Grealish, semoga informasi ini dapat menambah wawasan para pembaca setia Sportstars.id.

Impressum des Publishers ansehen