Bola.com
·16. Juli 2025
PSSI Ubah Struktur Kepelatihan Timnas Indonesia Putri di Segala Umur, Ini Sosok Pengganti Satoru Mochizuki

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·16. Juli 2025
Bola.com, Jakarta - PSSI resmi melakukan perubahan signifikan dalam struktur kepelatihan Timnas Indonesia putri di segala umur. Pergantian tersebut dilakukan dalam rangka menghadapi agenda kompetisi internasional yang padat dan strategis.
Exco PSSI sekaligus penganggung jawab Timnas Indonesia Putri, Vivin Cahyani, menyebut restrukturisasi jabatan pelatih juga menjadi langkah percepatan pengembangan timnas putri di berbagai kelompok usia.
Satu di antara perubahan penting adalah penugasan coach Satoru Mochizuki sebagai Technical Advisor untuk Timnas Indonesia Putri. Sebelumnya, pelatih asal Jepang tersebut menjabat sebagai arsitek Tim Garuda Pertiwi.
Dengan latar belakang dan pengalaman internasional, coach Mochizuki diharapkan dapat memberikan fondasi teknis yang kuat dan mendampingi seluruh elemen tim dalam proses pengembangan.
"Coach Mochizuki memiliki pengalaman dan rekam jejak yang kami nilai, dan dipercaya dapat lebih berkontribusi dalam membangun pola pembinaan dan sistem permainan berkelanjutan bagi Timnas Putri," ujar Vivin di Jakarta, Rabu (16/7/2025).