sportstars.id
·3. Februar 2023
Prestasi Tertinggi Indra Sjafri di SEA Games: Hampir Bawa Timnas Indonesia U-23 Raih Emas

In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·3. Februar 2023
JAKARTA – Pelatih Indra Sjafri ternyata pernah mencetak prestasi di SEA Games. Pelatih berusia 60 tahun itu pernah hampir membawa Timnas Indonesia U-23 meraih medali emas di masa lalu.
Baru-baru ini, nama Indra Sjafri kembali menjadi perbincangan pencinta sepak bola Tanah Air. Pasalnya, PSSI menunjuk Coach Indra untuk memimpin Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023.
Timnas Indonesia U-23 seharusnya dipimpin oleh pelatih Shin Tae-yong di SEA Games 2023. Namun, pelatih asal Korea Selatan itu tengah fokus menangani Timnas Indonesia U-20 yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023.
Jadwal SEA Games 2023 Kamboja diketahui bentrok dengan gelaran Piala Dunia U-20 2023. Coach Indra pun turun gunung untuk kembali menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23.
Coach Indra diketahui pernah memimpin Timnas Indonesia kelompok umur di masa lalu, mulai dari U-19 hingga U-23. Pelatih kelahiran Sumatra Barat itu pernah memimpin Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019.
Saat itu, skuad asuhannya dipenuhi sejumlah pemain muda berbakat, seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, hingga Saddil Ramdani. Coach Indra mampu membawa Timnas Indonesia U-23 hingga ke babak final SEA Games 2019.
Sayangnya, tim asuhannya kalah dari Vietnam dengan skor telak 0-3. Timnas Indonesia U-23 hanya mampu meraih medali perak di ajang tersebut.
Kini, Indra Sjafri akan kembali memimpin Timnas Indonesia U-23. Menarik untuk melihat apakah Coach Indra mampu membawa Skuad Garuda Muda meraih medali emas di SEA Games 2023.