BRI Liga 1: Dipermak PSS, Madura United Sesalkan Gol Cepat Dianulir | OneFootball

BRI Liga 1: Dipermak PSS, Madura United Sesalkan Gol Cepat Dianulir | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·28. Dezember 2024

BRI Liga 1: Dipermak PSS, Madura United Sesalkan Gol Cepat Dianulir

Artikelbild:BRI Liga 1: Dipermak PSS, Madura United Sesalkan Gol Cepat Dianulir

Bola.com, Jakarta - Pelatih karterker Madura United, Rakhmad Basuki kecewa berat pasca timnya dihajar empat gol tanpa balas oleh PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo (27/12/2024).

Laskar Sape Kerrap sejatinya sempat mencetak gol cepat. Memanfaatkan kesalahan mantan pemain Fachruddin Wahyudi Aryanto, Maxuel Silva menceploskan bola di menit ke-2 Tetapi sejurus kemudian, wasit menganulir gol tersebut setelah melihat tinjauan VAR. Maxuel dianggap melanggar Fachruddin terlebih dulu saat merebut bola.


OneFootball Videos


Selepas kejadian tersebut, kepercayaan diri pemain tampak luntur. Alhasil, 'tuan rumah' berhasil memberondong gawang Adhitya Harlan dua kali di masing-masing babak.

"Pertandingan sebetulnya sangat menarik. Cuma memang pemain kehilangan fokus karena gol cepat dari kami yang dianulir. Saya bahkan tadi bilang, seandainya tidak ada gol itu mungkin akan lebih baik," sesalnya.

Impressum des Publishers ansehen