sportstars.id
·17. April 2023
7 Gaji Tertinggi Pemain Indonesia 2023, Juaranya Jordi Amat!

In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·17. April 2023
JAKARTA - Terdapat 7 gaji tertinggi pemain Indonesia 2023 dengan nilai yang membuat siapapun yang mendengarnya pasti berdecak kagum. Nilai ini akan terus meningkat seiring dengan kemampuan dan prestasinya.
Sebagai salah satu olahraga paling populer di dunia, sepak bola melahirkan banyak atlet dengan kemampuan luar biasa dan mampu bersaing di pentas internasional. Kualitas pemain dengan kemampuan terbaik akan mempengaruhi nilai transaksi seorang pesepak bola.
Besaran gaji yang akan diterima para pemain akan berbeda nilainya satu dengan yang lain. Hal ini dipengaruhi oleh jam terbang, kualitas permainan, usia dan torehan prestasi selama satu musim.
Saddil Ramdani adalah pesepak bola Indonesia yang kerap menjadi langganan Timnas Indonesia untuk menempati posisi winger. Dengan pola permainan yang apik, Saddil termasuk ke dalam daftar pemain Indonesia dengan gaji tertinggi.
Saat ini Saddil Ramdani menjadi bagian dari Sabah FC di Liga Malaysia sejak 2021 setelah hijrah dari Bhayangkara FC. Dengan harga pasaran mencapai Rp5,21 miliar, diperkirakan Saddil menerima gaji yang cukup tinggi.
Rizky Ridho adalah pesepak bola muda yang juga kerap mengemban tugas negara untuk bermain bersama skuad garuda. Bek Persebaya Surabaya ini dikenal dengan nilai pasar yang cukup tinggi.
Dengan skill dan kemampuan bersepak bola yang baik, Rizky Ridho memiliki nilai pasar mencapai Rp5,65 miliar. Bahkan kabarnya Rizky Ridho akan abroad bersama klub di Liga Spanyol.
Selanjutnya adalah Rachmat Irianto, penggawa Persib Bandung yang kerap menyambut bola dengan duel udara. Gelandang satu ini dinilai berani dalam aksi duel udara, tak jarang sundulannya ini berhasil melahirkan gol cantik.
Sebagai pemain andalan, Rachmat Irianto menjadi langganan Timnas Indonesia di berbagai kesempatan. Saat ini dirinya dibanderol dengan nilai pasar mencapai Rp5,65 miliar, hal ini menjadi acuan gaji yang diterimanya.