sportstars.id
·19. Mai 2023
3 Klub Italia yang Pernah Memenangkan Liga Champions: Inter Milan Pernah Berkuasa!

In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·19. Mai 2023
JAKARTA - Klub Italia yang pernah memenangkan Liga Champions menjadi informasi menarik bagi penggemar sepak bola di dunia. Bagaimana tidak, Liga Champions merupakan ajang paling bergengsi pada ranah klub di Benua Eropa.
Semua tim pasti menginginkan menjadi yang terbaik dari yang terbaik di Eropa, karena untuk menjadi kontestannya pun perlu berada di papan atas klasemen liganya masing-masing.
Sejak dimulainya ajang Liga Champions pada tahun 1956 silam hingga saat ini, sudah banyak tim yang berhasil mengangkat piala berjuluk “Si Kuping Besar” tersebut.
Meskipun hari ini klub Italia diremehkan seolah hanya menjadi muara bagi pemain-pemain tua, kenyataannya di masa lalu pernah begitu ditakuti.
Nama AC Milan harus disebut sebagai klub Italia yang pernah memenangkan Liga Champions sebanyak 7 kali. Bahkan pencapaiannya terbanyak kedua di bawah Real Madrid.
Inter Milan lolos ke final Liga Champions 2022/2023 usai menumbangkan AC Milan dalam dua leg. Mereka akan bertemu dengan Manchester City di partai puncak.
Penasaran dengan klub Italia yang pernah memenangkan Liga Champions? berikut informasinya telah Sportstars.id rangkum dari berbagai sumber;
Terakhir kali Juventus merengkuh gelar Liga Champions yakni pada edisi 1995/1996. Hebatnya mereka berhasil menumbangkan tim terkuat yakni Real Madrid pada fase 8 besar.
Sehingga, di partai final Juventus berhadapan dengan juara bertahan, yakni Ajax. Pertandingan yang amat sulit dihadapi keduanya sehingga harus adu penalti dengan kemenangan Juventus 5-3.
Inter Milan yang saat ini sedang bermimpi untuk merebut kembali trofi si Kuping Besar, rupanya terakhir kali mampu mengangkat trofi tersebut pada UCL edisi 2009/2010.
Hebatnya Inter menyingkirkan Barcelona di semifinal dengan skor 3-2. Berikutnya, secara mengejutkan Bayern Munchen dibuat tak berkutik di partai final dengan skor 2-0 untuk Inter.
Klub Italia yang ternyata pernah memenangkan Liga Champions terbanyak yaitu klub AC Milan dengan 7 gelar. Terakhir kali mereka menjadi kampiun pada edisi 2006/2007.
Pada semifinal, AC Milan berhasil memporak porandakan Manchester United dengan agregat 5-3. Berlanjut ke partai final, Filippo Inzaghi berhasil memborong dua gol untuk AC Milan yang berakhir dengan skor 2-1 kontra Liverpool.
Demikian informasi mengenai klub Italia yang pernah memenangkan Liga Champions, semoga dapat menambah wawasan bagi pembaca setia Sportstars.id .